Sebuah rahmat dan kesempatan yang baik, ketika kedatangan Definitor General Kapusin, Pater Wiliam Chang OFMCap dari Romaa - Italia, bertemu dengan para frater Novis di Biara Novisiat Santo Fransiskus di Hamente, Lubuk Ampolu, Badiri Kab. Tapanuli Tengah. Ini merupakan bagian dari visitasi Definitor General Kapusin dari Kuria General Kapusin di Roma, Italia ke Kustodi General kapusin Sibolga. Visitasi ke Biara Novisiat Kapusin Hamente ditemani oleh Kustos Kapusin Sibolga, Pater Yusuf Silaban OFMCap.
Ketika ditanyakan kepadanya oleh seorang frater Novis, Sdr. Selestinus Nainggolan, tentang bagaimana kehidupan para Kapusin secara umum di seluruh dunia, Pater Wiliam menjawab bahwa jumlah saudara kapusin mencapai hampir 10.000 saudara yang tersebar di seluruh dunia, serta pada jaman sekarang ini diperlukan kerja sama antar jajaran. Oleh karena itu, persiapan-persiapan lain yang perlu diperhatikan adalah mempersiapkan diri dalam hal bahasa, terutama bahasa internasional serta harus memiliki SDM-SDM yang siap untuk ditempatkan pada tugas-tugas yang akan datang.
Sebelum pertemuan dengan para novis, Pater Definitor General mengadakan pertemuan dengan para formator di Novisiat, Sdr. Sergius Lay OFMCap (gardian), Sdr. Nikolaus Sitanggang OFMCap (Magister) dan Sdr. Kondrad Purba OFMCap (ekonom / wakil gardian), yang membicarakan tentang hal-hal persaudaraan dan persiapan menuju sebuah Provinsi Kapusin Sibolga yang mandiri.
Semua pertemuan berjalan lancar dan diakhir dengan foto bersama sebelum Pater Definitor General bersama dengan Kustos, Pater Yusuf Silaban OFMCap kembali ke kota Sibolga untuk melanjutkan visitasi di persaudaraan lainnya.
Hamente, 23 Januari 2025
psl
Posting Komentar
Terima kasih atas Partisipasi Anda!